
Forum Diskusi Dosen Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) 2023
Memasuki bulan Agustus 2023. Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Raden Fatah Palembang kembali mengadakan kegiatan akademik berupa Forum Diskusi Dosen yang di inisiasi oleh Wakil Dekan 1 FITK UIN Raden Fatah Palembang, Dr. Muhammad Fauzi, M.Ag. Kegiatan diskusi yang bertemakan “Review Kurikulum Prodi Berbasis OBE (Outcome Based Education) di Lingkungan FITK” diselenggarakan pada hari Rabu tanggal 9 Agustus 2023 pukul 09.00 WIB sampai selesai, bertempat di Gedung Seminar lantai 4 FITK kampus A UIN Raden Fatah Palembang. Tema ini diangkat menjadi tema diskusi karena sebagai salah satu pendekatan kurikulum yang berfokus pada pencapaian pembelajaran dimana pendidikan tidak hanya berpusat pada materi yang harus diselesaikan namun juga outcome. Melalui diskusi ini, diharapkan dapat memberikan wawasan terhadap sesama Dosen dalam upaya pencapaian tujuan pembelajaran. Acara ini dihadiri oleh Dekan FITK Prof. Dr. Ahmad Zainuri, M.Pd.I, Wakil Dekan 1 Dr. Muhammad Fauzi, M.Ag., Wakil Dekan 2 Dr. Fitri Oviyanti, M.Ag., Wakil Dekan 3 Dr. Kms. Badaruddin, M.Ah, Kabag Eli Kusrini,. Si, Kasubag Anthony Ansori, M.Si., dan Muhammad Habib, S.Ag, Kepala Program Studi (Kaprodi), Sekretaris Program Studi (Sekprodi), Humas FITK, serta Dosen Pengajar dilingkungan FITK. Dekan FITK Prof. Dr. Ahmad Zainuri, M.Pd.I. dalam sambutan yang sekaligus membuka kegiatan ini mengatakan, “Kegiatan ini dilaksanakan sebagai upaya meletakkan dasar-dasar keunggulan tiap Prodi yang ada di FITK UIN Raden Fatah Palembang, dan mensosialisasikan keunggulan tersebut saat PKM atau kegiatan akademis lainnya. Oleh karenanya, Dosen harus siap,” ujarnya. Opening ceremony kegiatan ini ditutup dengan doa dan foto bersama, serta dilanjutkan dengan diskusi antar Dosen dan Pimpinan di FITK yang dipimpin oleh Wakil Dekan 1 Dr. Muhammad Fauzi, M.Ag. (Haljuliza/Arvis) |