Seminar Kewirausahaan Prodi MPI S1 FITK

Seminar Kewirausahaan Prodi MPI S1 FITK

HUMAS-UINRF — Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) Universitas  Islam Negeri Raden Fatah (UINRF) Palembang  menggelar acara Seminar Kewirausahaan dengan tema "Membentuk Jiwa Wirausaha yang Kreatif, Inovatif, dan Kompetitif melalui Pelatihan Public Speaking di Era Milenial," di Gedung Rafa Tower, Senin (12/06/23). Penyelenggaraan kegiatan ini merupakan output dari Mata Kuliah Event Management yang diampu oleh Mukti Ali, M.Pd.I.

Seminar yang pelaksanaannya diketuai oleh Yosta ini diselenggarakan pada pukul 09.00 WIB hingga selesai. Seminar diikuti oleh sekitar 200 peserta, yang terdiri dari  Mahasiswa/i dari jurusan MPI S1 FITK dan perwakilan Mahasiswa dari Prodi lain di lingkungan FITK  dan UIN Raden Fatah. 

Pembicara dalam kesempatan ini adalah Prof. Dr  H. Zainal Berlian, S.H., M.M., D.B.A., yang merupakan pakar wirausaha.

Penyelenggaraan acara seminar wirausaha ini bertujuan untuk menumbuhkan jiwa kewirausahaan kepada masyarakat, khususnya Mahasiswa yang ada di lingkungan UIN Raden Fatah. 

Wakil Dekan 1 FITK Dr. Muhammad Fauzi, M.Ag. dalam sambutannya mengatakan,  wirausaha sangat membantu roda perekonomian  di negara Indonesia yang masih  termasuk negara berkembang, dan  untuk menjadi negara maju itu masyarakatnya harus diberdayakan menjadi wirausahawan, untuk menopang perekonomian yang ada di Indonesia. "Untuk menjadi seorang pengusaha, kita harus memiliki jiwa wirausaha, yakni berpikir besar, berani menghadapi tantangan, berani melakukan hal yang berbeda, dan punya keyakinan akan kesuksesan," ujar Beliau.

Kaprodi Pendidikan MPI S1 FITK Dr. Mardiah Astuti, M.Pd.I. dan Sekprodi MPI S1 FITK Dr. Febrianti, M.Pd. juga  mengatakan, acara ini sebagai sarana pembelajaran yang mengajarkan tips dan trik bagaimana cara menjadi wirausaha baik itu dari segi sektor kecil, menengah maupun sektor yang sudah berkembang pesat. Dr. Mardiah menambahkan juga bahwa kegiatan ini sejalan dengan visi Program Studi Pendidikan MPI S1 FITK, yakni membekali Mahasiswa agar mampu menyelenggarakan suatu event organizer.

Acara opening ceremony kegiatan ini diakhiri dengan doa, pemberian piagam/plakat dan foto bersama, serta dilanjutkan dengan pemberian materi oleh Narasumber Prof. Dr. H. Zainal Berlian, S.H., M.M., D.B.A. (Haljuliza/Riska)