
Apel Pagi FITK Senin, 12 Juni 2023
HUMAS- UINRF– Senin, 12 Juni 2023 apel pagi FITK di adakan di pelataran gedung Dekanat FITK. Petugas pembina apel adalah Dr. Kristina Imron, Lc., M.Pd.I. Kegiatan ini dihadiri jajaran pimpinan FITK serta para Dosen, Tenaga Kependidikan, dan seluruh Staf FITK.
Pembina apel pagi Dr. Kristina Imron Lc., M.Pd.I. mengingatkan akan dua hari unik dalam satu minggu, yakni Senin dan Jumat. Senin merupakan awal untuk bekerja dan menerapkan lima budaya kerja. Sedangkan Jumat merupakan hari untuk memulai perjuangan, dalam hal ini, Prodi Pendidikan Biologi yang akan berjuang untuk mendapatkan akreditasi unggul. "Mariah kita dukung perjuangan Prodi Pendidikan Biologi pada Jumat ini, semoga mendapat hasil unggul, ujarnya.
Setelah apel diakhiri dengan doa yang disampaikan Nazarmanto, M.Pd.I., kegiatan dilanjutkan dengan pengarahan dari Wakil Dekan 1 FITK dsn Wakil Dekan 2 FITK.
Wakil Dekan 1 FITK Dr. Muhammad Fauzi, M.Ag., menyampaikan arahannya agar keluarga besar FITK sama-sama menyukseskan agenda besar FITK dalam minggu ini, yakni, hari ini akan submit borang Prodi Pendidikan Matematika, dan mulai tanggal 14 hingga 17 Juni 2023 akan ada AL Prodi Pendidikan Biologi.
Selanjutnya Wakil Dekan 2 FITK Dr. Fitri Oviyanti, M.Ag. menyampaikan arahan terkait persiapan AL Prodi Pendidikan Biologi yang akan segera dihadapi