
Banyak Nilai Positif, Dekan FITK UIN Raden Fatah imbau Seluruh Civitas Aktif Apel Pagi
HUMAS-UINRF — Petugas apel pagi yang dilaksanakan pada Senin, 22 Mei 2023 ini yakni, Dr. Alimron, M.Ag. selaku Pembina, Harun Rasyid, S.Sos. selaku komandan apel, Dr. Haljuliza Fasari P., S.Pd., M.Si. selaku pembaca lima budaya kerja Kementerian Agama, dan Syutaridho, M.Pd.I. selaku pembawa acara. Apel dihadiri seluruh jajaran pimpinan FITK, Dosen, serta para pegawai FITK.
Pembina apel pagi FITK Dr. Alimron, M.Ag., menyampaikan pesan terkait lima budaya kerja Kementerian Agama yang disampaikan oleh Koordinator Humas FITK Dr. Haljuliza Fasari P., S.Pd., M.Si. Pembina apel mengingatkan agar lima budaya kerja tersebut jangan hanya menjadi slogan, namun diinternalisasikan dalam diri kita, sehingga menjadi budaya di FITK sehari-hari. "Marilah kita berkomitmen untuk mengimplementasikan lima budaya kerja tersebut di FITK, untuk kemajuan lembaga yang kita cintai ini," ujarnya.
Setelah pembacaan doa oleh Dr. Arwan, S.Ag., M.Pd.I., kegiatan dilanjutkan pembinaan oleh Dekan FITK Prof. Dr. Ahmad Zainuri, M.Pd.I.
Dekan menyampaikan terkait hasil raker di Yogyakarta, yakni FITK bersiap untuk menuju akreditasi internasional. Untuk itu Beliau mengimbau kerjasama setiap unsur di FITK agar berkomitmen mewujudkan tujuan tersebut. Selain itu Beliau juga mengingatkan, agar apel dapat dihadiri oleh setiap Dosen/Tendik Prodi di FITK.