
UIN Raden Fatah Palembang Jalin Kerjasama dalam Bidang Tridarma Perguruan Tinggi dengan IAIN Metro Lampung
HUMAS-UINRF — Selasa 11 april 2023, Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang menjalin kerjasama dalam bidang tridarma penguruan tinggi dengan dengan Institut Agama Islam Negeri Metro (IAIN METRO) yang dihadirin oleh Rektor UIN Raden Fatah Palembang. Prof. Dr. Hj. Nyayu Khodijah, S.Ag., Wakil Rektor I, Dr. Muhammad Adil, M.A. Ketua LPM, Dr . Syahril Jamil, M.Ag, Kepala Upt Perpustakaan, Nirlmala Kusumawatie, S.IP., M.Si, Kepala Pustipd, Rusmala Santi, M.Kom, serta hadir juga Rektor IAIN Metro, Dr. Hj. Siti Nurjanah, M.Ag., PIA., Wakil Rektor I IAIN Metro, Prof .Dr . Suhairi , S.Ag., MH., Wakil Rektor III , Dr . Mahrus As’ad, M.Ag dan serta staf dan jajaran IAIN Metro. Berlangsung di ruang rapat lantai 2 gedung Administrasi kampus b UIN Raden Fatah Palembang, Jl. Pangeran Ratu 5 Ulu Kec. Jakabaring Kota Palembang.
Rektor IAIN Metro, Dr. Hj. Siti Nurjanah, M.Ag., mengatakan alhamdulilah cita-cita dan keinginan kami yang terpendap untuk bisa bersilaturahim secara bersama ke UIN Raden Fatah Palembang ini dalam rangka pelaksanaan MoA atau kemudian kita terus mempererat semakin mempererat meskipun secara individual saya juga sudah berkali” kesini tetapi nampaknya kedatangan saya disini itu dalam rangka untuk main saja,
Kemudian setelah kami rapat kami musyarawarah besar bersama para Pimpinan dengan IAIN Metro kemudian kami bertekad untuk bisa terlaksana MoA dalam hal dengan pertemuan sungguh sangat luar biasa ini menjadi pertemuan yang membanggakan dan berkah di bulan Romadhon dan Allah memberikan Ridho kepada kita ,Ibu rektor yang saya muliakan dan wakil rektor UIN Raden Fatah Palembang beserta para jajaran di lingkungan UIN Raden Fatah Palembang, kami serombongan menghaturkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas kesempatan dan waktu yang diberikan oleh ibuk Rektor serta tim sehingga dapat terlaksannya MoA, dan mohon juga berkenan untuk bisa memberikan atau menularkan ilmu,nya ataupun pengalaman yang dimiliki kepada tim kami yang hadir hari ini kemudian kami bisa mengikutinya, Ucapnya
Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palermbang. Prof . Dr . Hj. Nyayu Khodijah, S.Ag.,dalam sambutannya mengatakan bersyukur kepada Allah Subhanahu Wa ta'ala kegiatan yang kita rencanakan bersama akhirnya bisa tercapai hari ini meskipun mohon maaf dari UIN Raden Fatah Palembang tidak lengkap seperti yang diharapkan karena memang ada beberapa kegiatan yang sudah teragenda, yang pertama kami mengucapkan selamat datang di kampus kami UIN Raden Fatah Palembang dan tadi buk Rektor IAIN Metro menyampaikan berkenan untu berkerjasama bersama kami dan seharusnya hubungan kita sudah terjalin sudah cukup lama kalau dibilang UIN Raden Fatah Palembang yaitu punya anak di bengkulu, lampung, jambi dan babel. Lampung punya cucu IAIN Metro dan Bengkulu punya IAIN Curup anak mereka menjadi cucu kita artinya dengan dasar itu sudah semestinya kita bekerja sama
Dalam hal ini UIN Raden Fatah Palembang alhamdulilah punya satu sisi punya kelebihan tapi tidak menafikan bahwa IAIN Metro punya banyak kelebihan salah satu,nya global moderasi beragama yang itu UIN Raden Fatah Palembang tidak punya , kalau itu saya kira kelebihan tersendiri yang dimiliki IAIN Metro , Sdm,nya saya kira juga sangat luar biasa tinggal mungkin ini,kan bagaimana semua Sdm yang potensial itu bisa saling suport saling mendukung atas nama kecintaan kepada lembaga. Tuturnya
Kemudian dilanjutkan penandatangan Mou dan MoA oleh Rektor Universitas Islam Negeri (UIN)Raden Fatah Palermbang. Prof . Dr . Hj. Nyayu Khodijah, S.Ag., dengan Rektor IAIN Metro, Dr. Hj. Siti Nurjanah, M.Ag., dan ditutup dengan foto bersama.