UIN Raden Fatah Palembang Adakan Kegiatan Pendampingan Pengakuan Angka Kredit Untuk Jabatan Fungsional Dosen

UIN Raden Fatah Palembang Adakan Kegiatan Pendampingan Pengakuan Angka Kredit Untuk Jabatan Fungsional Dosen

HUMAS-UINRF — Selasa, 11 April 2023 UIN  Raden Fatah Palembang Adakan Kegiatan Pendampingan Pengakuan Angka Kredit Untuk Jabatan Fungsional Dosen. Kegiatan ini berlangsung di Gedung Perpustakaan Lantai 4 Kampus B UIN Raden Fatah Palembang yang di hadiri oleh 2 Narasumber yaitu Prof. Dr. Abd. Mujib, M.Ag., M.Si  selaku Guru Besar dalam Mata Kuliah  Psikologi Islam Fakultas Psikologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan Prof. Cholidi, M.A. selaku Guru Besar Fakultas Syariah dan Hukum UIN Raden Fatah Palembang.

Turut hadir dalam kegiatan ini, pimpinan UIN Raden Fatah Palembang yaitu, Rektor Prof. Dr. Nyayu Khodijah, S.Ag., M.Si dan Wakil Rektor I Dr. Muhammad Adil, M.A., Wakil Rektor II Dr. Abdul Hadi, M.Ag., dan hadir juga Dekan, Wakil Dekan dan para Kepala Prodi yang ada di lingkungan UIN Raden Fatah Palembang, selain dari pimpinan dan para hadirin yang berasal dari UIN Raden Fatah Palembang, turut hadir juga Rektor IAIN Metro Dr. Hj. Siti Nurjanah, M.Ag., PIA., beserta staff nya dan jajarannya, serta Rektor UIN Raden Intan Lampung Prof Wan Jamaluddin Z PhD., beserta staff dan jajarannya, dan hadir juga Wakil Rektor I IAIN Curup, Wakil Rektor I IAIN Babel.

Dalam sambutannya Rektor Prof. Dr. Nyayu Khodijah, S.Ag., M.Si menyampaikan bahwa indikator kebeberhasilan dosen itu  ada 3, yang pertama menjadi doktor, yang kedua menjadi professor dan yang ketiga menjadi rektor.

“Indikator menjadi indikator kebeberhasilan dosen itu  ada 3, yang pertama menjadi doktor, yang kedua menjadi professor dan yang ketiga menjadi rektor, tentu untuk menjadi rektor harus menjadi professor terlebih dahulu, dan tentu harus menjadi doktor terlebih dahulu, dan Insya Allah kehadiran kita disini tentu kita berharap ilmu yang kita peroleh dari kegiatan ini tidak sekedar bermanfaat bagi diri masing-masing, ilmunya di bagikan ke rekan rekan sejawatnya di perguruan tinggi, karena ini penting sekali menyangkut masa depan kita semua. ” ujar Rektor.

Lebih kanjut, rektor dalam kesempatan  ini mengajak untuk mengajak para peserta harus tetap berpositif thinking atau husnuzan, karena kalau kita ber husnuzan, InsyAllah kita akan mendapatkan kebaikan-kebaikan dalam cara berpikir kita.

setelah sambutan Rektor, acara dilanjutkan dengan sesi foto bersama dengan narasumber dan para hadirin.

Acara selanjutnya penyampaian materi oleh kedua narasumber yaitu Prof. Dr. Abd. Mujib, M.Ag., M.Si  selaku Guru Besar dalam Mata Kuliah  Psikologi Islam Fakultas Psikologi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta dan Prof. Cholidi, M.A. selaku Guru Besar Fakultas Syariah dan Hukum UIN Raden Fatah Palembang.