
PSGA UIN Raden Fatah Palembang selenggarakan Talk Show Stop Kekerasan Seksual
HUMAS-UINRF– Pusat Studi Gender dan Anak (PSGA) UIN Raden Fatah Palembang menyelenggarakan kegiatan Talk Show “Stop Kekerasan Seksual ! Darurat Kekerasan Seksual Batch 2” dengan mengambil tema “Tindak Lanjut Hak dan Keadilan Bagi Korban Kekerasan Seksual”.
Peserta yang diundang dalam kegiatan ini adalah para mahasiswa perwakilan dari berbagai fakultas dilingkungan UIN Raden Fatah, utusan dari kampus lain, siswa SLTA dan Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Provinsi Sumatera Selatan. Talk Show ini menghadirkan Narasumber Psikolog Polda Sumsel, IPTU Eka Marwati, S.Psi.,M.Psi. psikolog, DPPPA Sumsel Ibu Helvy Yulvianty, SE., M.Si., bapak Asnawi Bastoni, SH dari YLBH Harapan Rakyat Sumatera Selatan dan Ibu Manah Rasmanah, M.Si., Vocal Point Pengarus Utamaan Gender UIN Raden Fatah Palembang.
Menurut Ketua PSGA UIN Raden Fatah Palembang, Dr. Rina Antasari, kegiatan ini dilatarbelakangi oleh maraknya kasus kekerasan seksual yang terjadi di masyarakat termasuk di dunia Pendidikan. Banyaknya kasus tersebut tentu mengundang keprihatinan kita semua karena berdampak serius bagi korban baik fisik, mental dan sosialnya. Korban yang tidak berani melapor dan penanganan kasus yang masih belum memenuhi rasa keadilan korban menjadi permasalahan berikutnya.
Kegiatan ini dilaksanakan bekerjasama dengan Dewan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Psikologi UIN Raden Fatah Palembang. Dalam Sambutannya, Presiden Mahasiswa UIN Raden Fatah Yoga Prasetyo menyatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menemukan cara penanggulangan kekerasan seksual di dunia Pendidikan khususnya UIN Raden Fatah Palembang, menumbuhkan kepedulian pada korban, meningkatkan motivasi untuk berani speak up apabila mengalami kekerasan seksual, meningkatkan pemahaman tentang prosedur pencegahan dan penyelesaian kasus kekerasan seksual.