Laboratorium Keagamaan Sukses Wisudakan 360 Tahfidz Al-Quran 2023

Laboratorium Keagamaan Sukses Wisudakan 360 Tahfidz Al-Quran 2023

HUMAS-UINRF — Wisuda Tahfidzh Angkatan ke VII yang bertema “Beretika Religius, Menggapai Rahmat, Mengharap Kemuliaan Bersama Al-Qur'an" ini dilaksanakan pada hari Rabu, 15 Februari 2023, bertempat di gedung Academic Center UIN Raden Fatah Palembang.

Kegiatan ini dihadiri oleh Gubernur Sumsel H. Herman Deru, S.H., M.M., Rektor UIN Raden Fatah Palembang Prof. Dr. Nyayu Khodijah, S.Ag., M.Si., yang diwakili oleh Wakil Rektor 1 Dr. Muhammad Adil, M.A., Dekan FITK UIN Raden Fatah Palembang Dr. Ahmad Zainuri, M.Pd.I yang diwakili Wakil Dekan 3 Dr. H. Kms. Badaruddin, M.Ag, Kepala Laboratorium Keagamaan Dr. Nurlaila, M.Pd.I., Ketua Harian LPTQ Provinsi Sumsel yang diwakili Hj. Muyasyaroh, para Kaprodi/Sekprodi di lingkungan FITK, Kepala Laboratorium FITK dan Kepala Laboratorium di lingkungan UIN Raden Fatah, Koordinator Umum dan FITK, Koordinator Perencanaan FITK, Humas FITK, Dosen FITK, Staf, Panitia Pelaksana, MUI Kota Palembang, DEMA FITK,  Gubernur Mahasiswa, para tamu undangan lain, di antaranya, Kakanwil Kemenag., Ketua BAZNAS kota Palembang, Mudir Ma'had UIN Raden Fatah, serta wisudawan dan wisudawati Tahfidz Al-Qur’an.

Ketua Pelaksana Wisuda Tahfidz VII, Yakamaha Apkhoza, S.Pd., dalam laporannya menyampaikan, peserta wisuda tahfidz hari ini berjumlah 360 peserta, dengan perincian, penghafal 11 juz hingga 30 juz masing-masing satu orang, 10 juz 2 orang, 8 juz 3 orang, 5 juz 5 orang, 4 juz 2 orang, 3 juz 7 orang, 2 juz 15 orang, dan 1 juz 322 orang.

Selanjutnya, Dekan FITK yang diwakili oleh Wakil Dekan 3 FITK dalam sambutannya yang sekaligus membuka kegiatan ini menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Gubernur Mahasiswa, DEMA dan segenap panitia yang telah bekerja keras, ikhlas, dan cerdas hingga terlaksananya kegiatan ini. Beliau juga menyampaikan rasa bangga karena para peserta wisuda tahfidz yang telah berhasil menyelesaikan hafalan Al-Qur'an. Begitu pula ucapan terima kasih yang sebesar-besarnya disampaikan kepada Kepala Laboratorium Keagamaan Dr. Nurlaila, M.Pd.I. dan Team, hingga terlaksananya wisuda ini. "Ini merupakan ciri khas FITK, sebelum diwisuda sebagai sarjana, para Mahasiswa harus terlebih dahulu diwisuda tahfidz Al-Qur'an. Keberhasilan ini adalah hasil team work, sukses para Mahasiswa merupakan kebanggaan dan sukses untuk kita semua pula. Ilmu yang sudah anak anak miliki adalah titipan dari Allah SWT," ujar Wakil Dekan 3 FITK. 

Senada dengan Dekan, Wakil Rektor 1 juga menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada Laboratorium Keagamaan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan yang merupakan satu-satunya Laboratorium Keagamaan yang memiliki Program Tahfidz. Beliau menyampaikan juga rasa bangga dan bahagia atas prestasi para wisudawan tahfidz, dan mendoakan semoga ilmu yang sudah diperoleh dapat bermanfaat bagi diri sendiri dan umat. Beliau menyampaikan pula bahwa UIN Raden Fatah akan memperluas cakupan Laboratorium Keagamaan, tidak hanya di FITK namun tingkat Universitas.

Dalam kesempatan yang sama, perwakilan LPTQ juga mengucapkan rasa bangga dan bahagia atas prestasi para Mahasiswa FITK. Beliau juga menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya pada Kepala Laboratorium FITK dan jajaran pimpinan FITK yang telah berhasil mencetak calon sarjana yang juga penghafal Al-Quran. "Untuk para wisudawan/ti, kalian adalah manusia terpilih, untuk menjaga Alquran, karena itu jagalah dan amalkan apa yang ada di dalam Alquran," pesan Beliau.

Gubernur Sumsel H. Herman Deru, S.H., M.M. sangat menyambut baik program yang dilaksanakan oleh UIN Raden Fatah Palembang, khususnya Laboratorium Keagamaan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan. "Saya sangat bangga dan mengapresiasi program Laboratorium Keagamaan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan UIN Raden Fatah, khususnya Program Tahfidz Al-Qur'an, wisuda ini menjadi semangat bagi saya, artinya apa yang saya gelorakan 4,5 tahun yang lalu tidak sia-sia,” ujar Gubernur Sumsel.

H. Herman Deru juga menyampaikan rasa syukurnya bahwa Sumatera Selatan kini telah memiliki 5000 lebih rumah tahfidz. “Sekarang di Sumsel sendiri telah memilik 5000 rumah tahfidzpada masa pemerintahan Herman Deru dan Mawardi,” papar Beliau.

Gubernur Sumsel juga mengucapkan selamat kepada wisudawan/wati. “Selamat kepada para wisudawan/wati tahfidz yang telah membanggakan orang tua, teruslah menjadi generasi muda yang islami dan siap untuk menghadapi tantangan serta rintangan di era ini,”ucap Beliau di akhir sambutannya.

Kegiatan wisuda tahfidz angkatan VII ini di akhiri dengan doa dan sesi foto bersama.