UIN Raden Fatah Palembang Mendunia Lewat ISSHMIC 2022

UIN Raden Fatah Palembang Mendunia Lewat ISSHMIC 2022

Humas UIN RF– The 8th International Seminar On Social Humanities And Malay Islamic Civilization (ISSHMIC) 2022 hari ini resmi digelar dan dibuka oleh Rektor Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang, Seminar akan berlangsung selama 2 hari pada 1-2 Desember 2022 di Ruang Auditorium Gedung Perpustakaan Kampus B UIN Raden Fatah Palembang.

Dalam sambutan Rektor UIN Raden Fatah Palembang, Prof. Dr. Nyayu Khodijah, S.Ag., M.Si., mengatakan bahwa dalam Seminar Internasional (ISSHMIC) yang ke-8 ini akan mengkaji dan membahas tentang "Contributions Of Islamic Malay For Sustainable Recovery In Life After The Pandemic". Tentu ini akan sangat bermanfaat bagi kita yang berkesempatan hadir dalam seminar internasional kali ini.

Sementara itu, seminar Internasional ke-8 ini akan menampilkan 2 orang Pembicara Utama (Keynote Speakers) yakni : Prof. Dr. Nyayu Khodijah, S.Ag. (Rektor UIN Raden Fatah Palembang) dan H.E. Zuhairi Misrawi (The Indonesian Ambassador To Tunisia), serta adapula Invited Speaker yaitu :

  • Prof. Landry Signe (Thunderbird School Of Global Management Usa)
  • Prof. Jamaliah Said (Accounting Research Institute UITM Malaysia)
  • Prof. Drs. Koentjoro, MBSC., Ph.D. (Psikolog Universitas Gajah Mada)
  • Prof. Dr. Ahmad M. Al-Saad (Yarmouk University,Jordan)
  • Associate Prof. Thareq Al-Azzamy (Balqa Applied University,Jordan)
  • Prof. Dr. Muhammad Anshari Bin Ali (Universiti Brunei Darussalam)
  • Prof. Dr. H. Duski Ibrahim, M.Ag. (Director Of Postgraduate Of UIN Raden Fatah Palembang)
  • Dr. Hj. Zuhdiyah, M.Ag. (Dean Of Psychology Of UIN Raden Fatah Palembang)