Tampil Sebagai Sarana Promosi Program Studi FST UIN Raden Fatah Palembang Gelar Saintek Expo 2022

Tampil Sebagai Sarana Promosi Program Studi FST UIN Raden Fatah Palembang Gelar Saintek Expo 2022

Humas UIN RF– Upaya promosi lembaga pendidikan tinggi menjadi salah satu faktor penarik minat masyarakat untuk menempuh pendidikan di tingkat perguruan tinggi. Salah satu upaya promosi Fakultas Sains dan Teknologi UIN Raden Fatah Palembang adalah melalui kegiatan Saintek EXPO 2022 yang diselenggarakan pada Kamis (27/10/2022) di Fakultas Sains dan Teknologi UIN Raden Fatah Palembang. Dalam sambutannya, Dekan Fakultas Sains dan Teknologi UIN Raden Fatah Palembang menyampaikan terima kasih kepada ketua panitia yang telah mempersiapankan kegiatan ini, para ketua prodi, laboratorium, dosen dan mahasiswa yang telah berpartisipasi, saling mendukung sehingga terlaksananya acara ini. Kegiatan ini selain sebagai upaya promosi Fakultas juga sebagai sarana untuk menampilkan produk hasil penelitian mahasiswa dan dosen dari Fakultas Sains dan Teknologi UIN Raden Fatah Palembang.

Sebagai sarana promosi Program Studi, Fakultas Sains dan Teknologi UIN Raden Fatah Palembang menyelenggarakan Saintek Expo 2022 yang terdiri dari empat jenis kegiatan. Empat jenis kegiatan tersebut adalah Saintek talkshow, Pameran Hasil Penelitian Mahasiswa dan Dosen, Pameran Teknologi Tepat Guna dan keempat Seminar Nasional dengan tema “Pengembangan dan Aplikasi Sains Dalam Inovasi Pembangunan Berkelanjutan SDGs dan Industri 5.0”.

Ibu Siti Rachmi Indahsari, Area Manager Communication, Relation, & CSR PT Kilang Pertamina Internasional dalam pemaparannya mneyampaikan bahwa terciptanya SDM unggul untuk bisnis berkelanjutan di era society 5.0 harus menanamkan  budaya AKHLAK (Amanah, Kompeten, Loyal, Adaptof dan Kolaboratif). Bidaya AKHLAK akan mempengaruhi relevansi berfikir para generasi muda untuk mengahadapi perubahan zaman. Pada kesempatan ini juga hadir Dr. Drs. H Alamsyah, M.Pd selaku Kepala Balitbangda Provinsi Sumatera Selatan. Beliau menyampaikan generasi milenial harus mempunyai inovasi yang tinggi sebagai hasil pemikiran, penelitian, pengembangan, pengkajian dan penerapan yang mengandung unsur kebaharuan yang memberikan manfaat ekonomi dan sosial.

Hadir dalam pembukaan kegiatan ini Dekan, para Wakil Dekan, Kaprodi, Kalab, dosen dan mahasiswa di Fakultas Sains dan Teknologi UIN Raden Fatah serta tamu undangan sebagai mitra kerjasama seperti Pertamina dan siswa-siswa SMA yang ada dilingkungan Jakabaring Palembang. Stand pameran diramaikan oleh prodi-prodi, HMPS, Kesehatan  yang ada dilingkungan Fakultas Sains dan Teknologi UIN Raden Fatah Palembang.