UIN Raden Fatah Gelar Sosialisasi Peraturan BKN No.3 Tahun 2023

UIN Raden Fatah Gelar Sosialisasi Peraturan BKN No.3 Tahun 2023

Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang menggelar sosialisasi peraturan Badan Kepegawaian Negara (BKN) Nomor 3 tahun 2023, dengan menghadirkan Narasumber dari BKN Palembang. Kegiatan ini dilaksanakan Auditorium Unit Pelaksana Teknis (UPT) Perpustakaan UIN Raden Fatah Palembang, Rabu (02/11/2023).

Narasumber Utama dari BKN Kantor Regional VII Palembang Purni Jayanti, S. Sos dan Roki Pratama, S. IP. Turut juga hadir juga dalam acara ini Kepala Biro Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan (AUPK), Wakil Rektor, para Dekan, Kepala Bagian dan diikuti oleh seluruh ASN di lingkungan UIN Raden Fatah Palembang.

Ka.Biro AUPK Dr. H. Dur Brutu, M.A, mengatakan, ada tiga hal yang menjadi tujuan dalam sosialisasi ini. Sosialisasi ini diadakan yang mana bertujuan untuk, pertama-tama memahami dan mempedomani peraturan BKN Nomor 3 tahun 2023 yaitu tentang angka kredit, kenaikan pangkat, jenjang jabatan fungsional dan penggunaan aplikasi e-kinerja BKN dan kedua untuk memahami dan mengetahui teknis dan implementasi ketentuan mengenai penilaian kinerja, tata cara konversi predikat kinerja ke dalam angka kredit, akumulasi angka kredit, serta penetapan angka kredit bagi pejabat fungsional yang ditetapkan oleh pejabat penilai kinerja.

Kegiatan ini sangat penting untuk para pemangku jabatan fungsional, terkait dengan laporan kinerja para pejabat fungsional,” ujar Dur Brutu.

Ka.Biro AUPK berharap para pejabat fungsional yang hadir dapat mengikuti sosialisasi ini hingga selesai, sehingga dapat mengikuti aturan dan regulasi yang berlaku dengan baik kedepannya.

Terima kasih atas kerja sama yang baik yang telah dilakukan oleh Badan Kepegawaian Negara Kantor Regional VII Palembang, harapannya ke depan Aparatur Sipil Negara dapat meningkatkan kualifikasi, meningkatkan kompetensi dan meningkatkan kinerja serta meningkatnya kedisiplinan para Aparatur Sipil Negara,” tutup Dur Brutu.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *