Silaturahmi dan Dialong Berasama Aktivis Mahasiswa: Rektor UIN Raden Fatah Tegaskan Komitmen Pelayanan dan Sinergi

Silaturahmi dan Dialong Berasama Aktivis Mahasiswa: Rektor UIN Raden Fatah Tegaskan Komitmen Pelayanan dan Sinergi

HUMAS – UINRF — Sebagai bagian dari komitmen untuk memperkuat sinergi antara pimpinan dan mahasiswa, UIN Raden Fatah Palembang menyelenggarakan kegiatan silaturahmi dan dialog bersama Organisasi Mahasiswa Intra Kampus (OMIK) di Auditorium Rektorat, Kampus Jakabaring, Kamis (22/5/25).

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Rektor UIN Raden Fatah Palembang, Prof. Dr. Muhammad Adil, M.A, dan Plt. Kepala Biro AAKK, Musli Darosan, S.Ag., M.Si., serta lebih dari 80 aktivis mahasiswa dari DEMA, SEMA, UKMK dan HMPS.

Dalam sambutannya, Presiden Mahasiswa Ilham menyampaikan apresiasi atas kehadiran dan keterlibatan langsung pimpinan kampus. Ia menekankan pentingnya refleksi dan evaluasi diri dalam mewujudkan visi besar UIN Raden Fatah Palembang, serta mengajak seluruh mahasiswa untuk terus memberikan kontribusi terbaik demi kemaslahatan kampus.

Rektor Prof. Muhammad Adil menyampaikan bahwa dirinya beserta jajaran pimpinan adalah pelayan bagi seluruh civitas akademika, termasuk mahasiswa.

“Kami hadir untuk melayani, bukan hanya mengarahkan. Mahasiswa pun, khususnya yang mengemban amanah organisasi, sejatinya adalah mitra kami dalam memberikan pelayanan terbaik,” ujarnya.

Lebih lanjut, Rektor menegaskan pentingnya menjaga marwah UIN Raden Fatah dengan menjunjung tinggi etika, adab dan semangat intelektual dalam setiap aktivitas organisasi.

Rektor juga mengarahkan agar mahasiswa terus meningkatkan literasi terhadap dokumen-dokumen kebijakan pemerintah dan peta jalan pendidikan nasional agar mampu menyuarakan aspirasi secara substansial dan terukur.

Dalam kesempatan itu, Rektor juga mengapresiasi capaian prestasi mahasiswa meskipun dengan keterbatasan sumber daya. Ia berharap organisasi kemahasiswaan seperti UKMK, SEMA, dan DEMA dapat menyusun program kerja yang berdampak langsung dan merata, sekaligus mengoptimalkan pemanfaatan dana yang tersedia.

“Mahasiswa harus kreatif, adaptif terhadap teknologi, dan aktif dalam menghadirkan solusi dan juga kita akan terus mendorong transformasi digital di kampus,,” tambahnya.

Sebagai penutup, Rektor mengajak seluruh mahasiswa untuk menyambut kedatangan mahasiswa baru dengan pelayanan terbaik melalui penguatan peran HMPS sebagai garda terdepan.

“Jangan biarkan satu hari berlalu tanpa makna. Jadikan masa kuliah ini sebagai masa penuh pencapaian dan kebanggaan,” pesan Rektor kepada seluruh peserta.

Kegiatan silaturahmi ini menjadi bukti nyata bahwa UIN Raden Fatah Palembang terus berbenah dan terbuka terhadap masukan, serta berkomitmen membangun generasi mahasiswa yang cerdas, beretika, dan visioner.