Rapat Tinjauan Manajemen FITK 2022

Rapat Tinjauan Manajemen FITK 2022

 

HUMAS-UINRF — Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang menggelar Rapat Tinjauan Manajemen (RTM), yang bertempat di Ruang Theater lantai 4 FITK Kampus B pada Kamis 1O November 2022. Rapat ini dilaksanakan secara offline, tentunya  dengan menerapkan prokes yang ketat.

Kegiatan dihadiri oleh Dekan FITK UIN Raden Fatah Palembang Prof. Dr. Abdullah Idi, M.Ed., Wakil Dekan 1 Dr. Muhammad Fauzi, M.Ag., dan Wakil Dekan 2 Dr Fitri Oviyanti, M.Ag. Selain itu hadir pula Narasumber Rosihan Aslihuddin, M.A.B., C.R.A., C.R.P. C.I.A., Kabag Kepegawaian FITK UIN Raden Fatah Eli Kusrini, M.Si., Kasub Umum dan Kepegawaian FITK Anthony Ansori, M.Si., Kasub Akademik Harun, S.Sos., Kasub Perencanaan Muhammad Habib, S.Ag., Ketua Program dan Sekretaris Program Magister FITK, para Kaprodi dan Sekprodi S1 FITK, Ketua GPMF FITK Dr. Yuniar, M.Pd.I. dan Sekretaris GPMF FITK Fahmi, M.Pd.I., para Ketua GPMP FITK, Humas FITK, dan perwakilan Staf FITK.

Mengawali rapat, Ketua Pelaksana Dr. Yuniar, M.Pd.I. menyampaikan, kegiatan ini membahas hal-hal penting terkait temuan Tim Audit Mutu Internal (AMI) atau hasil-hasil audit, baik untuk melakukan tindakan pencegahan maupun untuk melakukan tindakan perbaikan di Prodi FITK. Dr. Yuniar juga menyampaikan, kegiatan akan berlangsung sehari penuh, yang diikuti oleh 40 peserta. Hasil rapat ini akan menjadi catatan penting untuk peningkatan mutu Fakultas, pungkasnya.

Dekan FITK Prof. Dr. Abdullah Idi, M.Ed., dalam pengarahannya menyatakan, RTM ini bertujuan mendesiminasi hasil audit yang telah dilakukan oleh para auditor, mungkin ada temuan yang bersifat kelemahan dari Prodi yang diaudit. Karena itu dalam rapat ini perlu penjelasan langsung dari tiap Prodi, sebagai catatan Fakultas, ujar Beliau. Karena itu, silahkan tanyakan dengan Narasumber yang telah hadir, tentang hal-hal yang masih perlu dipelajari, pesan Dekan FITK.

Setelah sesi doa, penyerahan plakat pada Narasumber, serta sesi foto, kegiatan dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Narasumber.