Persiapkan Fakultas Kedokteran, UIN Raden Fatah Lakukan Penandatanganan Kerjasama dengan Fakultas Kedokteran Universitas Andalas

Persiapkan Fakultas Kedokteran, UIN Raden Fatah Lakukan Penandatanganan Kerjasama dengan Fakultas Kedokteran Universitas Andalas

HUMAS – UINRF — Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang terus berupaya mengembangkan kualitas akademik dan keilmuan dengan pembukaan Program Studi Kedokteran. Dalam rangka mempersiapkan proses tersebut, UIN Raden Fatah menggelar rapat koordinasi bersama Fakultas Kedokteran Universitas Andalas di Ruang Rapat Rektorat Lantai II, Kampus Jakabaring, UIN Raden Fatah Palembang, Kamis (6/2/2024).

Dalam kegiatan ini juga dilakukan penandatanganan perjanjian kerja sama antara Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang dengan Fakultas Kedokteran Universitas Andalas tentang Pembinaan Pendirian Program Studi Kedokteran. Penandatanganan ini dilakukan langsung oleh Plt Rektor UIN Raden Fatah Palembang, Prof. Dr. Muhammad Adil, M.A dan Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Andalas, Prof. Dr. dr. Afriwardi, SH, MA, Sp.KO. Subsp, APK (K).

Penandatanganan ini juga disaksikan langsung oleh Wakil Rektor II UIN Raden Fatah Palembang, Prof. Dr. Abdul Hadi, M.Ag., Wakil Rektor III, Dr. Syahril Jamil, M.Ag., serta tim Fakultas Kedokteran UIN Raden Fatah Palembang. Dari pihak Universitas Andalas, turut hadir Dr.dr. Siti Nurhajjah, M.Si.Med dan Prof. Dr. dr. Aisyah Elliyanti, SP.KN-TM(K), M.Kes.

Dalam rapat persiapan ini turut hadir Prof. Dr. dr. H. Andi Armyn Nurdin, M.Sc dan Prof. Dr. H. Mudjia Rahardjo, M.Si selaku tim pendamping persiapan Fakultas Kedokteran UIN Raden Fatah Palembang.

Dalam sambutannya, Plt Rektor UIN Raden Fatah Palembang, Prof. Dr. Muhammad Adil, M.A mengungkapkan apresiasi mendalam kepada Fakultas Kedokteran Universitas Andalas yang telah bersedia menjadi perguruan tinggi pembina bagi UIN Raden Fatah Palembang.

“Kami sangat berterima kasih kepada Universitas Andalas yang telah bersedia menjadi perguruan tinggi pembina bagi UIN Raden Fatah Palembang. Semoga segala upaya dan persiapan yang telah kita lakukan ini dapat menghasilkan sesuatu yang optimal dengan segera berdirinya Fakultas Kedokteran UIN Raden Fatah Palembang,” ujarnya.

Lebih lanjut, Prof. Adil menyampaikan bahwa dukungan dari perguruan tinggi pembina dan tim pendamping memiliki peran yang sangat penting bagi UIN Raden Fatah Palembang dalam mewujudkan pendirian Fakultas Kedokteran.

Sementara itu, Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Andalas, Prof. Afriwardi menyatakan bahwa Fakultas Kedokteran Universitas Andalas sangat antusias dalam membimbing Fakultas Kedokteran UIN Raden Fatah Palembang.

“Kami dengan senang hati mendampingi UIN Raden Fatah dalam mendirikan Fakultas Kedokteran. Dari informasi yang kami terima, UIN Raden Fatah sudah berada dalam tahap kesiapan untuk mengajukan proposal. Ini adalah langkah besar yang harus kita dorong bersama,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Prof. Afriwardi menambahkan bahwa kolaborasi ini merupakan bentuk kontribusi dalam menciptakan manfaat yang lebih luas bagi masyarakat.

“Kami berharap kerja sama ini dapat berlangsung dengan baik dan lancar, serta memberikan dampak yang positif bagi dunia pendidikan kedokteran,” tambahnya.

Dalam kesempatan yang sama, Prof. Andi Armyn dan Prof. Mudjia selaku tim pendamping dan konsultan dalam persiapan Fakultas Kedokteran UIN Raden Fatah Palembang menegaskan pentingnya penyesuaian kurikulum dan modul. Selain kurikulum, kesiapan fasilitas dan sumber daya manusia juga harus menjadi perhatian utama.

“Proposal yang sesuai dengan ketentuan aplikasi Siaga sudah disiapkan, namun masih ada beberapa aspek yang perlu diperbaiki agar hasilnya lebih sempurna,” tegasnya.

Prof. Mudjia juga menekankan bahwa kehadiran tim pendamping bertujuan untuk berbagi pengalaman dan membantu dalam setiap tahapan persiapan.

“Mari kita tuntaskan bersama baik dari segi kurikulum, modul, maupun langkah-langkah strategis lainnya agar progres yang kita capai semakin baik dari hari ke hari,” pungkasnya.

Penulis: Riska Amelia
Editor: Maulani
Fotografer: Iqbal