
UIN Raden Fatah Palembang Terima Audiensi PT Pegadaian, Wujudkan Kampus Islam Sebagai Poros Penggerak Ekonomi Syariah
HUMAS — UINRF — Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang menerima audiensi dari PT Pegadaian dalam rangka penjajakan kerja sama Program Dana Kebajikan Umat (DKU) di Ruang Rapat Rektor Kampus Jakabaring UIN Raden Fatah Palembang, Kamis (15/5/25).
Pertemuan ini menjadi langkah awal dalam mewujudkan program bersama membentuk Kampus Islam sebagai Poros Utama Penggerak Ekonomi Syariah di Indonesia.
Rektor UIN Raden Fatah Palembang, Prof. Muhammad Adil, M.A., menyambut hangat inisiatif ini dan menyampaikan apresiasinya atas kepercayaan yang diberikan kepada kampusnya.
“Selamat datang kepada PT Pegadaian. Terima kasih telah mempercayakan UIN Raden Fatah Palembang menjadi salah satu dari tujuh perguruan tinggi pilihan di Indonesia untuk berkolaborasi dalam peningkatan mutu pendidikan dan kesejahteraan umat,” ujarnya.
Prof. Adil menegaskan melalui audiensi ini kita dapat mengimplementasikan secara nyata MoU yang disepakat, mencakup penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan penguatan proses pembelajaran mahasiswa.
“Kami sangat menyambut baik kolaborasi program Dana Kebajikan Umat ini. Harapannya, kerja sama ini menjadi kolaborasi fungsional yang mensejahterakan umat dan masyarakat, sekaligus mengurangi kesenjangan sosial,” tambahnya.
Sementara itu, Deputi Bisnis Area Sumsel Babel PT Pegadaian, Anwar Hidayat, menyampaikan bahwa Pegadaian siap mendukung penuh inisiatif ini melalui kolaborasi strategis yang menyasar sektor pendidikan dan pengembangan ekonomi umat.
“DKU merupakan dana infak nasabah yang dikelola untuk memberikan manfaat luas bagi umat. Program ini difokuskan pada pembentukan poros penggerak ekonomi syariah, melalui sinergi dengan tujuh perguruan tinggi dan enam pondok pesantren di Indonesia, termasuk UIN Raden Fatah Palembang,” jelasnya.
Hadir dalam audiensi ini tim dari PT Pegadaian Pusat, yakni Deky Janarko, Spesialis Unit Usaha Syariah dan Gema Perdana Perdata, yang memaparkan berbagai program DKU beserta skema pelaksanaannya di lingkungan kampus.
“Program ini merupakan bagian dari pengelolaan Dana Kebajikan Umat yang bersumber dari infak nasabah (rahin) PT Pegadaian, dengan tujuan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui kegiatan pendidikan, pengabdian, dan pemberdayaan ekonomi berbasis nilai-nilai syariah,” papar Deky.
Turut hadir dalam pertemuan ini, Wakil Rektor II Prof. Dr. Abdul Hadi, M.Ag., Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam Dr. H. Heri Junaidi, M.A., Wakil Dekan I Fakultas Syariah dan Hukum Dr. Siti Rochmiatun, S.H., M.Hum., serta Ketua Tim Kerja Sama UIN Raden Fatah Palembang. Dari pihak Pegadaian juga hadir Hidayat, Pimpinan Cabang Pegadaian Syariah Simpang Patal, Terry Dwi Putra, Kabag Jaringan Distribusi dan Layanan, serta Ayu Saraswati selaku Pranata Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan.
Melalui sinergi ini, UIN Raden Fatah Palembang dan PT Pegadaian berharap dapat membentuk ekosistem ekonomi syariah yang kuat, inklusif, dan memberikan manfaat nyata bagi umat dan bangsa.